Header Ads

20 Negara Termaju Di Dunia (15-11)


Update 20 Mei 2017: 20 Negara Termaju di Dunia (10-1)

Setelah Lama Tidak Memposting Tentang 20 Negara Termaju Di Dunia pada Blog Elisabeth Indahasari, kini, Alvin Blogsite akan memposting lagi tentang 20 Negara Termaju Di Dunia. Pada artikel ini, kita akan membahas mengenai negara termaju ke 15 hingga ke 11 di Dunia ini.

15. Republik Rakyat China (RRC)

Nama Asli Negara: Zhonghua Renmin Gongheguo (中华人民共和国)
Luas Wilayah: 9.706.791 km2
Jumlah Penduduk: 1.339.724.852 Jiwa (Sensus 2010)
Lagu Kebangsaan: Yiyongjun Jinxingqu (义勇军进行曲)
Mata Uang: Yuan (Renminbi)
Ibukota: Beijing (北京)



Republik Rakyat China (RRC), atau yang biasa kita sebut dengan Negeri China, adalah salah satu negara terbesar di Asia yang terletak di Asia Timur. China adalah negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia. Oleh karena itulah, dengan banyaknya penduduk di China, negara ini mendapatkan sumber devisa yang sangat besar. Pada zaman dulu, RRC adalah negara Komunis yang tertutup, sehingga menjadikannya tertinggal dalam bidang Ekonomi. Tetapi, pada zaman sekarang, RRC telah menjadi negara adidaya yang sangat kuat. Bahkan China memiliki kekuatan Ekonomi yang sangat kokoh dengan Pertumbuhan Ekonomi yang Cukup tinggi pertahunnya. Selain dari segi Ekonomi, RRC juga memiliki Sistem Pertahanan yang sangat kuat bila dibandingkan dengan negara lainnya. RRC kini memiliki GDP Sebesar lebih dari 8 Triliun Dolar Amerika, yang menjadikannya sebagai negara terkaya kedua di dunia setelah Amerika Serikat. Selain itu pula, RRC juga memiliki Teknologi yang Canggih, sistem Politik yang baik, Pendidikan yang cukup memadai, dan juga Sistem tata kota yang rapi. Sayangnya, RRC memiliki sedikit kelemahan pada masalah kesehatan. Itu disebabkan oleh padatnya penduduk di RRC yang menyebabkan Polusi di negara ini, karena sesaknya perkotaan di RRC. Tetapi, masalah tersebut dapat diatasi dengan mudah, karena RRC memiliki teknologi pengobatan medis yang canggih dan pengobat tradisional China yang mujarab ini. RRC juga memiliki sejarah yang panjang, dan banyak sekali penemuan-penemuan benda yang berasal dari negeri ini, salah satunya adalah Mie, yang menjadi cikal bakal ditemukannya Pasta di Italia. Tembok Raksasa China juga masuk sebagai salah satu dari Tujuh Keajaiban Dunia. Sebelum RRC menjadi negara republik, RRC merupakan sebuah wilayah kerajaan. Dan dari siniliah Sejarah RRC dimulai. Hingga saat ini, RRC telah menjadi negara yang Termaju di Asia.


14. Norwegia

Nama Asli: Kongeriket Norge
Luas Wilayah: 385.199 km2
Jumlah Penduduk: 5.033.675
Lagu Kebangsaan: Ja, Vi Elsker Dette Landet
Mata Uang: Krone Norwegia
Ibukota: Oslo





Norwegia adalah salah satu negara yang terletak di Eropa Utara, tepatmya di daerah Skandinavia. Negara ini terkenal karena budaya Vikingnya yang suka mengembara di laut pada zaman dahulu. Negara yang beribukota Oslo ini adalah negara dengan standar hidup paling tinggi di dunia. Dengan tingkat Kesenjangan (GINI) yang sangat rendah, dan GDP per-kapita yang tinggi, Norwegia dipandang sebagai salah satu negara termaju di dunia. Karena Letaknya yang berada di wilayah Utara Eropa, dekat Kutub Utara, maka negara ini merupakan negara beriklim dingin, yang dimana megara ini sering diselimuti oleh salju. Negara ini berbatasan dengan Swedia di sebelah Timur, Denmark di sebelah Selatan, Laut Norwegia di sebelah barat, dan laut Arktik di sebelah Utara. Negara ini Berbentuk Monarkhi yang dipimpin oleh King Harald V.


13. Qatar




Nama Asli: Dawlat Qatar (دولة قطر)
Luas Wilayah: 11.571 km2
Jumlah Penduduk: 1.903.447 (Perkiraan 2013)
Lagu Kebangsaan: As Salam Al Amiri (السلام الأميري)
Mata Uang: Riyal Qatar
Ibukota: Doha

Qatar, adalah salah satu negara yang terdapat di daerah Timur Tengah, negara ini memiliki GDP per kapita sekitar $102.943 per Tahun, menjadikan negara ini sebagai negara dengan pendapatan GDP tertinggi kedua di dunia, setelah Monako. Karena terletak di daerah Timur Tengah yang kaya akan bahan minyak, Negara ini mengandalkan cadangan minyak yang berlimpah sebagai sumber devisa. Ekonomi Qatar juga ditopang dari perikanan dan mutiara. Wilayah Qatar berbentuk menyerupai sebuat Tanjung di dataran Timur Tengah yang menjulang ke arah Utara.

12. Spanyol

Nama Asli: Reino De Espana
Luas Wilayah: 505.992 km2
Jumlah Penduduk: 47.265.321 (Perkiraan 2012)
Lagu Kebangsaan: Marcha Real (Royal March)
Mata Uang: Peseta (Sekarang Euro)
Ibukota: Madrid

Bila kamu mengenal Matador, pasti kamu tahu dengan Negara ini. Iya! negara ini sangat terkenal dengan matadornya. Tahukah kamu, bahwa Spanyol juga merupakan negara yang memiliki Tim kesebelasan terhebat di Eropa. Ini terbukti dari kemenangan Timnas Spanyol di Ajang sepakbola terbesar di benua Eropa UEFA EURO sebanyak 2 kali pada tahun 2008 dan 2012, dan sekali pada tahun 1964. Tim Spanyol juga menang dalam Ajang Sepakbola terbesar Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Negara ini menganut sistem ekonomi campuran. Negara ini juga memiliki banyak festival unik, contohnya adalah festival tomat yang diadakan setahun sekali, yaitu pas saat musim panen tomat. Festival ini diadakan di wilayah Valencia, Tepatnya di kota Bunol.


11. Hong Kong (RRC)


Nama Asli: Hong Kong SAR (香港, Xianggang)
Luas Wilayah: 1.104 km2
Jumlah Penduduk: 7.061.200
Lagu Kebangsaan: Yiyongjun Jinxingqu(义勇军进行曲)
Mata Uang: Dollar Hong Kong
Ibukota: Hong Kong

Hong Kong merupakan salah satu wilayah jajahan Britania Raya (Inggris), hingga pada tahun 1997, Hong Kong kemudian diserahkan dari Britania Raya (Inggris) kepada RRC (China). Hong Kong bukanlah sebuah negara, melainkan sebuah Daerah Administratif Khusus RRC (SAR, Special Administration Region) yang terletak di daerah tenggara RRC, tepatnya di dekat Macau. Dengan wilayah yang Kecil (Hanya Berukuran 1.104 km2), dengan jumlah penduduk lebih dari 7 Juta jiwa, membuat Hong Kong menjadi salah satu kota terpadat di Dunia. Hong Kong juga merupakan kota dengan jumlah Gefung Pencakar Langit terbanyak, sehingga tidak jarang kota ini dijuluki sebagai "Kota Jangkung". Hong Kong juga merupakan salah satu pusat hiburan dan perfilman China. Hong Kong Juga merupakan salah satu pusat bisnis di Asia karena letaknya yang strategis. Negara ini merupakan satu dari dua daerah administratif China, selain Macau. Hong Kong juga merupakan salah satu Tujuan Pariwisata bagi Turis. Salah satu tempat Wisata yang terkenal di Hong Kong adalah Hongkong Disneyland, Yang berupa Theme Park yang bertema tentang Fantasi dan juga Animasi bergaya tokoh-tokoh disney, seperti Mickey dan Minnie Mouse. Theme Park seluas 22 Hektar ini dibuka pada tahun 2005, dan saat ini sedang dikembangkan arealnya menjadi 27,5 Hektar yang akan selesai pada tahun 2014 nanti.


Dipublikasikan oleh: Alvin Blogsite
Tanggal: 6 Agustus 2013
Kategori: Negara-Negara Maju, Informasi

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.