Header Ads

Laporan Community Program CB PAUD 2015 - 04 (PAUD TANSERA 013, Tambora, Jakarta Barat). Alvindo,1801381613, LE11



Pada Postingan kali ini, saya akan membahas tentang kegiatan mengajar saya di PAUD Tansera 013 pada Hari Kamis, tanggal 9 April 2015.


Anak-anak sedang Mewarnai Gambar Kartini
Kelas dimulai pada pukul 08:30, ketika semua anak PAUD telah berkumpul di dalam kelas. Seperti biasanya, kelas dimulai dengan Doa, Salam Anak PAUD, Salam Anak Bayi, dan Salam Badut. Pada Pertemuan Kali ini, kami bersama dengan Pembimbing PAUD mengajari anak untuk menggambar dan Mewarnai. Kali ini yang akan diwarnai adalah Ibu Kartini, seorang Ibu Bangsa. Saat rekan-rekan saya mengajar, saya Menggambar Tokoh Kartun favorit anak-anak. Setelah selesai, mereka juga mewarnai Gambar yang saya buat dengan penuh Antusias dan Semangat. Setelah mereka selesai mewarnai, mereka pun istirahat. Kemudian mereka istirahat pada pukul 09:15 hingga 09:50. Saat mereka istirahat, saya menggambar tokoh kartun untuk anak-anak. Setelah masuk Istirahat, saya dan rekan saya mengajar anak-anak Bahasa Inggris, mereka pun mulai belajar mengenal Angka dan Binatang dalam Bahasa Inggris. Selain itu, Kami juga memberikan pertanyaan kepada anak-anak PAUD mengenai Bahasa Inggris dari Angka (0-9) dan Binatang. Pada akhir pertemuan, saya memberikan hasil gambar saya kepada anak-anak PAUD. Tidak seperti biasanya, kelas bubar sepuluh menit lebih lama, yaitu pukul 10:10.


Kegiatan Belajar Mewarnai Gambar Anak PAUD


Yang Selesai duluan dan Rapi, dapat hadiah!


Anak-anak penasaran dengan gambar yang sedang dibuat


Menggambar Tokoh Favorit Anak-anak PAUD



Anak-anak PAUD sedang mewarnai Gambar


Membantu anak PAUD mewarnai dengan rapi
Hasil Mewarnai Anak-anak PAUD

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.